Paraduta – Real Contribution to Increasing Competitive Spirit

Pada era sekarang, iklim kompetisi sangat jarang diminati. Hal ini disebabkan kebanyakan orang cenderung takut untuk mengikuti suatu kompetisi. Mendengar kata kompetisi saja sudah membuat orang menjadi ketakutan seakan kompetisi merupakan suatu nightmare. Maka dari itu salah satu program kerja dari Departemen Student Scientific Development (SSD), yaitu Paraduta kembali hadir dengan konsep baru yang lebih menyenangkan dan jauh dari kata menegangkan. Paraduta dilaksanakan selayaknya lomba cerdas cermat yang dapat diikuti oleh seluruh KM Fakultas Psikologi Universitas Airlangga, dengan tujuan untuk melatih dan meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait materi-materi Psikologi, selaras dengan departemen Student Scientific Development yang memiliki tujuan untuk mengembangkan kemampuan keilmuan mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Airlangga. Soal-soal yang diberikan juga seputar mata kuliah psikologi bahkan tentang fakultas psikologi, lho temen-temen. Program kerja ini dilaksanakan oleh Departemen Student Scientific Development (SSD) sebagai wujud nyata terealisasinya Sustainable Development Goals (SDGs) atau Pembangunan Berkelanjutan pada poin nomor 4 yaitu Quality Education (Pendidikan Berkualitas).

Pada tahun ini, Paraduta terdiri dari tiga babak utama. Pada babak pertama, adrenalin peserta mulai terpacu karena peserta mengerjakan menggunakan aplikasi Kahoot yang membuat mereka merasa dikejar oleh waktu. Selanjutnya pada babak kedua, tahun ini panitia memodifikasi babak ini menjadi terdiri dari dua rangkaian acara, yang pertama dibuka dengan permainan benar dan salah, selanjutnya ditutup dengan permainan mencocokan eksperimen. Terakhir, kami menutup Paraduta dengan babak ketiga yang menggunakan konsep selayaknya lomba cerdas cermat pada umumnya, yakni dengan babak perebutan jawaban, tetapi yang membedakan babak ini dengan cerdas cermat pada umumnya adalah mekanisme untuk menentukan urutan pemain pertama yang berhak memilih topik yang disediakan.

Antusiasme KM Fakultas Psikologi Universitas Airlangga sudah terlihat sejak pertama kali pembukaan pendaftaran Paraduta oleh pihak Pyschovisma. Psychovisma adalah nama program kerja Psychology Cup tahun 2024 yang setiap tahunnya memang berkolaborasi dengan Departemen SSD untuk menjalankan proker Paraduta. Terdapat tiga angkatan aktif Fakultas Psikologi Universitas Airlangga berbondong-bondong untuk mendaftarkan tim unggulan setiap angkatan. Setiap angkatan menyerahkan dua tim yang masing masing berisi tiga anggota sehingga terkumpul jumlah keseluruhan peserta yang mengikuti Paraduta adalah 18 peserta. Bahkan, antusiasme seluruh peserta tidak menurun sampai hari pertama Paraduta.

Senin (13/05/2024) merupakan hari pertama Paraduta dilaksanakan, terdapat enam tim yang berasal dari angkatan 2021, 2022, dan 2023 hadir untuk berpartisipasi dengan sangat antusias. Pada hari pertama, dilaksanakan babak pertama dan babak kedua, seperti yang kita ketahui bersama pada babak pertama akan ada dua tim yang gugur. Meskipun begitu, setiap tim terlihat sangat menikmati dan heboh, ditambah komentator yang super seru. Pada hari pertama ini ditutup dengan babak kedua yang juga cukup menyenangkan, meskipun pada akhirnya hanya tersisa tiga tim yang akan lanjut ke babak final. Melihat antusiasme para peserta, kami berharap bahwa semangat ini tidak pernah luntur sampai akhir Paraduta. Bahkan, kami berharap agar semangat dan rasa antusias ini dapat bertahan dan mampu menjadi motivasi bagi para peserta untuk mengikuti kompetisi akademik. Terakhir, kami juga berharap bahwa dengan diadakannya Paraduta dapat mengubah kesan awal kompetisi yang katanya menakutkan menjadi menyenangkan.

source
https://unair.ac.id